Menikah Itu Harus Siap


Menikah itu perkara siap bukan cepat, bukan pula perkara coba-coba karena hubungan yang telah diikat dengan mahar, disaksikan oleh keluarga dan disahkan di depan penghulu, bukan lagi hubungan biasa yang mungkin bisa ganti saat rasa bosan sudah mulai menghampiri.

Nikah itu bukan perkara muda atau tua, remaja atau sudah berumur, bukan pula hanya perkara cinta ataupun rasa sayang. 

Namun nikah itu adalah jalan hidup, sehingga butuh kematangan diri untuk bisa melaluinya. Jika hanya setengah hati mending ditahan dulu, hingga raga dan jiwa benar-benar siap.

Jangan nikah hanya sekedar ingin mencoba karena jika salah maka statusmu yang akan berubah dan tak mungkin bisa kembali seperti sediakala.

Nikah itu gampang namun yang sulit itu menjalani, jika cocok akan menjadi samawa namun jika gagal hanya akan jadi kenangan yang mungkin kehadiranmu akan sulit diterima oleh orang lain.

Karena itu, lebih baik nikmati dulu kesendirianmu hingga engkau benar-benar siap menikah karena Allah bukan sekedar melampiaskan rasa cinta dan rasa sayang.

Majene, 20102022

0 Response to "Menikah Itu Harus Siap"

Posting Komentar